Persepsi Siswa dan Guru terhadap Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) di Jurusan ATPH SMKN 3 Takalar
Kata Kunci:
Persepsi, Problem Based Learning (PBL), Siswa, Guru, ATPH.Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi siswa dan guru terhadap penerapan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) di jurusan Agribisnis Tanamanan Pangan dan Hortikultura (ATPH) SMKN 3 Takalar. Metode yang digunakan adalah Mixed Method dengan pendekatan deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Teknik pengumpulan data meliputi wawancara, observasi, dokumentasi dan kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar siswa memahami PBL sebagai pembelajaran berbasis pemecahan masalah, namun masih mengalami kebingungan dalam pelaksanaanya karena kurangnya penjelasan dari guru dan minimnya partisipasi kelompok. Sementara itu, guru menyatakan telah menerapkan sintaks PBL, tetapi belum memperkenalkan modelnya secara eksplisit kepada siswa. Hasil angket menunjukkan bahwa 72% siswa dan 85% guru memiliki persepsi positif terhadap penerapan model PBL. Temuan ini menunjukkan bahwa PBL memberikan dampak positif terhadap keterlibatan siswa, pengembangan berpikir kritis, serta peningkatan motivasi belajar. Hasil penelitian ini diharapkan menjadi rujukan dalam pengembangan strategi pembelajaran yang lebih efektif dan kontekstual di pendidikan vokasi.
Unduhan
Referensi
Albanese, M. A,. & Mitchell, S. (2020). Problem-Based Learning: A review of literature on its outcomes and implementation issue. Academic Medicine
Amalia, Annisa Syukri, Desnita Desnita, Festiyed Festiyed, and Amali Putra. 2024. “Persepsi Siswa Tentang Keterlaksanaan Model Problem-Based Learning Dalam Pembelajaran Fisika SMA Di Kota Padang.” Jurnal Pendidikan Tambusai 8 (1):11083–95. https://jptam.org/index.php/jptam/article/view/14042.
Arikunto. 2008. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Karya
Aryanti. 2020. Inovasi Pembelajaran Matematika di SD (Problem Based Learning Berbasis Scaffolding),Pemodelan dan Komunikasii Matematis). Yogyakarta: Deepublish.
Bilgin, I., E. Senocak. & M. Sozbilir. 2019. The Effects of Problem Based Learning Instruction on University Students’ Performance of Conceptual and Quantitative Problem in Gas Concepts. Eurasia Jurnal of Mathematics, Science & Technology Education, Vol 5(2): 153-164. Tersedia di http://file.upi.edu/Direktori/FPMIPA/JUR._PEND._FISIKA/19670725 1992032%20%-20SETIYA%20UTARI/JURNAL.pdf
Farisi, A., Hamid, A., & Melvina. (2017). Pengaruh Model Pembelajaran Problem Based Learning terhadap Kemampuan Berfikir Kritis dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa pada Suhu dan Kalor. Jurnal Ilmiah Mahasiswa, 2(3).
Fitriyani, D., Jalmo, T., & Yolida, B. (2019). Penggunaan Problem Based Learning untuk Meningkatkan Keterampilan Kolaborasi Dan Berfikir Tingkat Tinggi. Jurnal Bioterdidik: Wahana Ekspresi Ilmiah, 7(3), 77-87. http://jurnal.fkip.unila.ac.id/index.php/JBT/article/view/17480
Prasutri, D. R., Muzaqi, A. F., Purwati, A., Nisa, N. C., & Susilo, H. (2019). Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) Meningkatkan kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Siswa Sekolah Dasar. 9-25.
Putri, A. A. A., Swatra, I. W., & Tegeh, I. M. (2018). Pengaruh Model Pembelajaran PBL Berbantu Media Gambar terhadap Hasil Belajar IPA Siswa Kelas 3 SD. Journal for Lesson and Learning Studies, 1(1).
Sabarini, Sri Santoso. 2021b. Persepsi Dan Pengalaman Akademik Dosen Keolahragaan Menginplementasikan E-Learning Pada Masa Pandemi Covid-19. Yogyakarta: Deepublish.
Setyawati, Suci, Firosalia Kristin, and Indri Anugraheni. 2019. “Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) Untuk Meningkatkan Keaktifan Dan Hasil Belajar Siswa Kelas 2 SD.” Jurnal Ilmiah Pengembangan Pendidikan (JIPP) VI(2): 93–99.
Sugiyono. 2019. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Suswati, U. 2021. Penerapan Problem Based Learning (PBL) Meningkatkan Hasil Belajar Kimia. TEACHING: Jurnal Inovasi Keguruan Dan Ilmu Pendidikan.
Tarhan, L., H. A. Kayali., R. O. Urek., & Acar. 2018. Problem-Based Learning in 9th Grade Chemistry Class: ‘Intermolecular Force’. Res Sci Educ, Vol 38:285-300. Tersedia di http://leman.tarhan@deu.edu.tr